7 Tips Fashion Pria 2016

Sekarang adalah abad ke-21. Dimana yang harus menjaga penampilan bukan cuman wanita, namun pria zaman sekarang harus pandai menjaga penampilan. Jadilah pria yang lebih baik di tahun 2016 ini dengan cerdas memilih benda fashion untuk gaya personal Anda. Apa saja resolusi gaya yang perlu Anda pilih? Di bawah ini, saya akan mencoba memilihkan referensi tujuh resolusi untuk gaya terbaik pria di tahun 2016.

Berikut adalah referensi tips dari saya :

1. Belanja cerdas

Kurangi sikap konsumtif dan belajar untuk cerdas menyusun priroritas benda fashion yang Anda beli sebagai investasi. Setidaknya ada tiga benda fashion utama yang perlu Anda upgrade secara berkala, yaitu kemeja, celana kain, dan sepatu. Ketiga benda tersebut dapat Anda padu padankan dengan baik untuk berbagai kesempatan.

 

2.Ketahui kekuatan dan kelemahan Anda

Jangan pernah memaksakan diri mengenakan benda fashion yang tidak sesuai dengan proporsi tubuh, meskipun hal tersebut tengah menjadi tren. Pilih benda fashion yang nyaman dan pantas dengan tubuh Anda, dan jadikanlah gaya tersebut menjadi tampilan signature Anda.

 

3.Berpakaian sesuai usia Anda

Dalam tips ini saya tidak melarang Anda tampil lebih muda, namun ketahuilah bahwa tidak semua tren pakaian anak muda pantas dengan pria usia matang. Selektif dalam memilih benda fashion kekinian adalah kunci dalam menemukan gaya pakaian yang cocok dengan usia dan kepribadian Anda.

 

4. Berteman dengan bahan suede

Meskipun harganya cukup tinggi, namun bahan suede hampir tidak pernah gagal dalam membangun tampilan gaya terkini pada pria. Tren dari panggung mode dunia merujuk bahan suede sebagai material terbaik dalam desain jaket dan blazer bergaya klasik.

 

5.Smart Casual

Perpaduan gaya kasual dan dandy masih menjadi tren hingga saat ini. Jas dan celan jins, celana kain dengan atasan sweater, dan bentuk padu padan smart casual lainnya mampu mendobrak tampilan prima Anda sehari-hari.

 

6. Tambahkan aksesoris

Jangan ragu untuk bereksperimen dengan aksesori. Selama masih dalam koridor warna dan motif netral, aksesori justru akan memperkuat kesan dandy pada pria. Kami menyarankan pria untuk mulai menglokesi syal berbahan wol, jam tangan, dan sunglass.

 

7. Rawat dengan baik kemeja Anda

Sebagai pria modern, penting untuk memiliki setidaknya 2-3 kemeja resmi berwarna netral, seperti putih dan biru muda. Perhatikan langkah cerdas merawat kemeja berikut:

– Cuci kemeja dengan hati-hati, yakni terpisah dengan cara direndam sedikit deterjen terlebih dahulu.

– Mencuci kemeja tidak boleh di air bersuhu lebih dari 40 derajat celcius.

– Setrika kemeja resmi Anda dengan alas bahan linen untuk mencegahnya rusak akibat panas setrika.

 

Itulah sedikit referensi tips dari saya mengenai pemilihin berpakaian pria yang trendy tahun 2016.

Leave a comment